Wednesday, May 27, 2009

ASPEK PEMASARAN

TOPIK : “ Perencaanan Bisnis Keripik Singkong Berlapis Coklat Dengan Analisis Aspek Pemasaran “

OLEH : BOHARI

A. Alasan Pemilihan Bisnis Keripik Singkong
Sebagian penduduk di Gowa banyak yang bercocok tanam dan bekerja sebagai petani, kebanyakan dari mereka adalah bercocok tanam utamanya singkong. Hal ini menunjang untuk membuka bisnis keripik singkong di kota Makassar.
Disamping alasan diatas saat ini para konsumen dari luar kota dalam memberi kripik singkong belum dapat dipenuhi oleh industri yang saat ini ada, sehingga sering terjadi para konsumen kesulitan mendapat singkong yang diharapkan. Kemudian, agar keripik singkong yang saya buat memiliki perbedaan dengan keripik singkong yang lain, maka saya berencana membuat keripik singkong yang dilapisi coklat agar terlihat menarik. Dari hal di atas dapat disimpulkan bahwa bisnis keripik singkong masih sangat memungkinkan buat saya untuk memulai bisnis ini.

B. Analisis Aspek Pemasaran
ORIENTASI PEMASARAN
 Konsep Produksi
Bahan baku dari keripik singkong adalah singkong yang didapatkan di daerah saya yaitu Kabupaten Gowa, kemudian keripik ini diproduksi dalam jumlah besar dan tersebar di semua pasar, baik pasar tradisional dan swalayan di Makassar.

 Konsep Produk
Produk dari bisnis ini adalah keripik singkong, tapi terdapat perbedaan dengan keripik singkong yang selama ini dijual, saya berencana untuk membuat keripik singkong yang dilapisi coklat agar kelihatan menarik dan memberikan rasa yang berbeda. Tentunya ini saya lakukan supaya produk saya bernilai dan bermutu serta disukai oleh konsumen. Ini adalah salah satu jenis keripik singkong yang akan saya promosikan dan akan terus mengembangkan demi kepuasan pelanggan dan menghindari kebosanan.
Kemudian, bentuk kemasan dari keripik singkong berlapis coklat ukurannya sedang dan menggunakan plastic tembus pandang.
 Konsep Penjualan
Bentuk promosi dari keripik singkong berlapis coklat yaitu mencoba menarik perhatian dan memperkenalkan produk baru saya kepada konsumen dengan cara membagi-bagikannya secara gratis. Kemudian, saya akan menilai respon dari konsumen yang telah mencoba keripik singkong berlapis coklat dengan menanyakan apakah konsumen puas dan senang dengan produk saya. Jika belum, berarti ada yang perlu dibenahi dalam proses produksi keripik singkong berlapis coklat. Tapi, saya yakin, produk ini akan laku.

 Konsep Pemasaran
keripik singkong berlapis coklat ini akan memberi kepuasan tersendiri kepada konsumen untuk selanjutnya membeli produk ini. Tentunya agar hal tersebut dapat tercapai, maka ada beberapa yang perlu diperhatikan, misalnya menjaga mutu dan kualitas dari produk ini, memberi pelayanan prima kepada konsumen saat membeli produk ini, produk ini mudah didapat, harganya terjangkau, dll.

PERENCANAAN DALAM PEMASARAN
 Sasaran Pemasaran
 Keuntungan
Hasil penjualan keripik singkong berlapis coklat bisa memberi keuntungan besar buat saya, karena saya akan menjualnya dengan harga yang terjangkau, mudah didapat, mudah dibawa serta menjadi kebutuhan konsumen sebagai makanan cemilan utama dirumah, dikantor, dijalan, dan dimana saja, karena keripik singkong berlapis coklat memiliki nilai gizi tinggi utamanya sebagai sumber energi (singkong=karbohidrat) dan penenang ketika sedang stress (coklat).

 Volume Penjualan
Rencana awal dari banyaknya keripik singkong berlapis coklat yang akan diproduksi masih kecil, karena bisnis ini masih termasuk industri rumah tangga.

 Pangsa Pasar
keripik singkong berlapis coklat ini memiliki pangsa pasar yang luas, karena saya akan menjualnya dimana-mana, artinya bisa di pasar tradisional, swalayan, terminal, di kantin sekolah, toko besar dan kecil.

 Strategi Pemasaran
 Segmentasi pasar
Pemasaran keripik singkong berlapis coklat ini masih meliputi wilayah perkotaan yaitu kota makassar, dan produk ini bisa dinikmati oleh siapa saja (anak-anak, orang tua, pendapatan tinggi atau rendah, semua agama, kelas social), bisa juga menjadi trend bagi siapa saja yang mengkonsumsinya, serta bisa dinikmati kapan saya, karena produk ini termasuk makanan cemilan atau selingan, bagi mereka yang belum sempat makan pagi, siang, dan malam.

 Target Pasar
Untuk target pasar, saya berencana menggunakan strategi pemasaran dengan teknik Spesialisasi Produk dan Cakupan Seluruh Pasar. Artinya bahwa, produk yang akan saya produksi Cuma keripik singkong berlapis coklat yang sehat dan nyaman, kemudian produk ini bisa dijual kepada seluruh pasar yang ada di kota makasssar.

 Taktik Pemasaran
Mengingat bahwa keripik singkong berlapis coklat ini memiliki perbedaan dengan keripik singkong yang lain, maka saya akan melakukan taktik pemasaran yaitu:
1. Produk, keripik singkong yang akan saya buat adalah keripik singkong berlapis coklat, sehingga berbeda dengan keripik singkong yang lain.
2. Harga, keripik singkong berlapis coklat ini harganya mudah dijangkau oleh semua pelanggan, dan penentuan harga ini berdasarkan pada biaya produksi ditambah mark-up sekitar 10 %.
3. Distribusi, Pendistriusian keripik singkong berlapis coklat disamping diambil para pedagang, saya juga akan menggirimkan langsung pada pasar sasaran dengan cara mengantar ke toko-toko makanan dan swalayan pada pasar sasaran.
4. Promosi, yang dilakukan untuk mengenal produk tersebut adalah dengan promosi pada penjual makanan di pasar atau ditoko-toko.

 Nilai Pemasaran
Produk keripik singkong berlapis coklat akan dibuat dengan cara-cara khusus dalam pengolahannya agar sulit/tidak mudah ditiru oleh orang lain, dan memiliki keunikan tersendiri.
Keripik singkong berlapis coklat punya kelebihan dibandingkan dengan keripik singkong yang lain yaitu dilapisi dengan coklat pilihan agar mempunyai cita rasa yang khas, enak, dan nyaman.
Pelayanan yang dapat diberikan kepada konsumen berkaitan dengan produk ini adalah pelayanan yang dimulai jauh sebelum tatap muka langsung dengan pelanggan, cepat tanggap bila terjadi kelalaian, jaminan kemanan dalam mengkonsumsinya serta proses pengolahannya yang higenis, bersikap ramah dan emphatic kepada pelanggan.

C. Analisis Aspek Operasional
 Desain Produksi
Untuk meningkatkan output maka selalu mengamati perkembangan teknologi dan riset produk atau uji coba produk. Pertimbangan utama penentuan lokasi usaha adalah ketersediaan bahan baku untuk proses produksi.
Luas usaha yang akan dikembangkan adalah kapasitas 1 (satu) kwintal kripik singkong jadi perhari. Pola usaha yang dikembangkan adalah pola produksi kontinyu sehingga setiap waktu selalu menghasilkan kripik singkong tanpa terpengaruh waktu dan musim.
 Proses produksi sederhana meliputi singkong dikupas selanjutnya diiris diberi campuran aroma selanjutnya digoreng atau dioven, dan diberi lapisan coklat pada tingkat kekeringan yang disyaratkan selanjutnya dibungkus.


D. Analisis Aspek Sumber Daya Manusia
Jumlah tenaga kerja yang dibutuhkan untuk perusahaan ini terdiri dari 3 orang pegawai kantor untuk administrasi dan marketing, 3 orang petugas lapangan, 5 orang bertugas memasak dan menggorang, disamping itu ada 35 orang pekerja borongan yang mengelupas singkong, mencetak dan mengemas. Untuk meningkatkan keterampilan karyawan perlu ditambah bekal keterampilan dengan mengikuti kepelatihan-pelatihan.
Agar karyawan betah bekerja diberi asuransi kesehatan biaya rawat jalan jika berobat dan bantuan 50% biaya rawat inap jika opname dikelas III. Sejak masuk karyawan sudah menandatangani kontrak perjanjian yang berisi hak dan kewajiban termasuk sanksi pelanggaran.

Template by - Abdul Munir